MASTAMA 2018 : Disiplin Sejarah untuk Generasi Milenial
MASTAMA 2018

MASTAMA 2018 : Disiplin Sejarah untuk Generasi Milenial

Masa Taaruf Mahasantri (MASTAMA) 2018 Ma’had Aly Sa’iidusshiddiqiyah Jakarta telah dimulai, Jum’at pagi (27/07). Mengusung tema ‘Disiplin Sejarah untuk Generasi Milenial’, para mahasantri Prodi Sejarah Peradaban Islam ini diharapkan dapat lebih mendalami sejarah Islam dengan baik, karena saat ini banyak pemuda yang memiliki rasa untuk ingin tahu tentang sejarah.

“Bangsa yang besar adalah bangsa yang mengetahui sejarah bangsanya sendiri,” ujar ketua panitia, Jirjiz Fahmi Zamzami mengutip kalimat Soekarno.

Pendiri Pondok Pesantren Asshiddiqiyah, Kiai Noer, meresmikan pembukaan acara dengan mengalungkan kartu tanda peserta. Para pimpinan pesantren, dosen, alumni dan civitas akademika juga turut menghadiri acara yang berlangsung selama tiga hari ini.

Para mahasantri baru akan mengikuti beberapa agenda, antara lain Pengenalan Kampus, Seminar tentang Leadership, Kepesantrenan dan Kemahasiswaan, serta pembahasan perihal Hulu Hilir Pesantren yang disampaikan oleh para dosen yang berpengalaman.

Ust. Abdul Kholik Mahfudz, Mudir I juga menyampaikan bahwa di tahun-tahun awal pembelajaran ma’had aly, mahasantri fokus mendalami bidang keilmuan dan pengembangan mental yang kuat berbasis pesantren.

Selain itu, kegiatan olahraga, game, bakti sosial dan pentas seni juga dijadwalkan untuk melatih kreativitas dan sarana hiburan bagi para mahasantri baru. (Lail)

This Post Has One Comment

  1. Miftahul amali

    Mantap??

Leave a Reply